Tangerang Selatan Siap Menjadi Tuan Rumah Munas Apeksi Ke Vl Tahun 2020
Tangsel,ANEKAFAKTA.COM
Musyawarah Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (MUNAS APEKSI) ke Vl akan diselenggarakan pada tanggal 30 Juni hingga 3 Juli 2020 dan Kota Tangerang Selatan ditetapkan menjadi tuan rumah penyelenggaraan acara tersebut. Berdasar surat keputusan Rakernas XVI APEKSI Nomer : 08/ Kep/Rakernas XVI/Apeksi/2019, tanggal 4 Juli 2019 lalu. Sebagai acara pendukung Munas Apeksi VI nanti akan digelar pula lndonesia City Expo ke XVIII .
Kemarin Rabu 19/2/20 telah berlangsung acara Launching Munas Apeksi dan Indonesia City Expo, yang dibuka oleh Gubernur Banten, Wahidin Halim. Bertempat di Hotel Santika, CBD Bintaro Kel. Pondok Jaya Kec. Pondok Aren Tangsel. Kemudian Launching Apeksi ditandai dengan penekanan tombol oleh Walikota Tangsel Airin Rachmi Diani (Ketua Apeksi), Bima Arya (Walikota Bogor), Syarif Fasha (Walikota Jambi), Benyamin Davnie (Wakil Walikota Tangsel).
Airin Rachmi Diani , pada acara Launching Apeksi kemarin mengatakan," Tangsel siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Munas Apeksi ke Vl dan Indonesia City Expo XVIII yang akan diselenggarakan pada 30/Juni sampai dengan 3/Juli 2020 nanti". Lalu salah satu agenda Munas Apeksi nanti Dewan Pengurus Apeksi akan membentuk Ketua baru", kata nya. Kemudian Airin menambahkan " lndonesia City Expo Apeksi, bertujuan mendorong pengusaha lokal, ekonomi kreatif, info produk unggulan, ajang promosi dan bisnis. Pameran Pemerintah hasil kerajinan/produk/kuliner/ seni budaya kota - kota diseluruh Indonesia terlaksana berkat kerjasama yang baik antara Apeksi dengan PT. Inmark Communication.Even Indonesia City Expo di harapkan mampu menjadi salah satu even pameran/promosi seni budaya dan produk - produk unggulan daerah", pungkas nya.
H. Yadi , Kasie Keluarga Berencana (KB) di Pemkot Tangsel dan koordinator tamu Apeksi untuk Sumatra Barat (Padang Panjang) ditengah kesibukan nya membeberkan pada media, " Kami ASN dilibatkan dalam kepanitiaan Munas Apeksi 2020, tamu yang akan datang nanti pada bulan Juni diperkirakan akan lebih banyak dibanding tamu Launching Apeksi. "Saya rasa daya tampung Hotel Santika tidak cukup untuk tamu Apeksi. Kemungkinan akan ada perubahan tempat untuk kenyamanan tamu dan kelancaran Munas Apeksi ke VI nanti nya. Kami siap menjadi tuan rumah yang baik dan siap membantu hajat Walikota dan Apeksi", pungkas nya.
Samani, salah satu Kasie di Dinas Pariwisata dan Budaya Pemkot Tangsel, pada acara Launching Apeksi kemarin mengatakan," saya bersama kawan - kawan senang terlibat dalam kesibukan melayani tamu Apeksi yang hadir, ada sekitar 98 walikota yang hadir, kami berusaha menjadi penyelenggara Munas Apeksi yang baik. Momen ini bisa menjadi salah satu ajang promosi pariwisata dan budaya juga. Pelayanan terbaik akan kami upayakan tentu nya ", demikian tutur Samani. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kebagian sibuk dalam acara ini termasuk Harry salah satu panitia Apeksi dan Kasie Promosi Disparbud Tangsel, hingga acara selesai Harry sulit ditemui media.
Mercy/Red

Posting Komentar