DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT KE 58 KODAM XVII/CENDERAWASIH,KODIM 1705/NABIRE MELAKSANAKAN ZIARAH KE TMP




DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT KE 58 KODAM XVII/CENDERAWASIH,KODIM 1705/NABIRE MELAKSANAKAN ZIARAH KE TMP


Wujud penghormatan kepada para Pahlawan,Dandim 1705/Nabire Letkol Inf Benny Wahyudi M.Si (Han) M.A memimpin pelaksanaan ziarah rombongan dalam rangka memperingati HUT ke 58 Kodam XVII/Cenderawasih yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Kabupaten Nabire. 

Dalam kegiatan tersebut di hadiri para pejabat TNI Garnesun yang ada di wilayah Kab.Nabire antara lain,Danyon RK 753/AVT Letkol Inf.  Denny Salurerung, Kasdim 1705/Nabire Mayor Inf Prihatin, SE. Danramil 1705-01/Nabire Mayor Inf Matius Rumamina, Dandenzipur 12/OHH Mayor Czi Coko Sasongko, Kapolkes 17.09.01 Nabire Lettu Ckm Rekmon Parangin Angin, Dansubdenpom Nabire Letda CPM Aswan dan Perwakilan persit Garnisun Nabire.

Dandim memimpin secara hikmad pelaksanaan ziarah ditaman makam pahlawan dalam rangka memperingati HUT ke 58 Kodam XVII/Cenderawasih. Guna menghargai jasa para Pahlawan yang telah gugur mempertahankan wilayah kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Ziarah Rombongan Kodim 1705/Nabire dilaksanakan untuk mengenang jasa para pahlawan. Kegiatan ziarah ini bertujuan untuk memupuk jiwa Nasionalisme  kepada generasi muda yang akan melanjutkan perjuangan para Pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raganya demi Ibu Pertiwi.  

Selain itu kita sebagai Prajurit wajib menjaga dan mengenang apa yang telah di perbuat para pendahulu kita untuk Kodam XVII/Cenderawasih. Sehingga Kodam XVII Cenderawasih bisa sebesar seperti saat ini dan di cintai rakyat, pungkas Dandim.

Eva/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama