PAC IPK Tapung Hulu Bagikan Takjil Gratis Kepada Masyarakat


PAC IPK Tapung Hulu Bagikan Takjil Gratis Kepada Masyarakat

Anekafakta.com, | Tapung Hulu,-
Jajaran Kepengurusan Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya kecamatan Tapung Hulu Kabupaten Kampar Provinsi Riau adakan pembagian takjil gratis kepada warga masyarakat yang melintas di jalan Ujung Batu - Petapahan, tepatnya di Pasar Desa' Sukaramai pada hari Senin tanggal 10 Mei 2021

Pemberian takjil gratis yang dilaksanakan oleh jajaran Kepengurusan PAC IPK Tapung Hulu ini merupakan sebuah bentuk kepedulian antara sesama.yang mana dengan adanya pemberian takjil ini hendaknya dapat bermanfaat bagi warga sekitar serta masyarakat yang melintas di jalan raya ujung batu Petapan dalam  menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan,terutama kepada pengguna jalan, sehingga mereka yang melintas tidak terlambat berbuka ditengah perjalanan menuju kediaman mereka.

Menurut Wakil Ketua PAC IPK Tapung Hulu Saut Simanjuntak mengatakan bahwa pemberian takjil gratis ini adalah bentuk kepedulian terhadap sesama, sehingga pihaknya dapat merasakan bagaimana rasanya saat menjalankan Puasa di Bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.

Pada kesempatan itu Saut Simanjuntak juga menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa untuk mematuhi anjuran dari Pemerintah tentang betapa pentingnya menjaga protokol kesehatan.sehingga warga masyarakat khususnya di wilayah kecamatan Tapung Hulu dapat terbebas dari wabah virus Covid-19.

Diakhir acara,selaku Wakil Ketua Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya kecamatan Tapung Hulu Saut Simanjuntak juga mengharap kepada warga masyarakat hendaknya agar Masyarakat yang ada di Tapung Hulu hendaknya untuk kedepannya supaya Ormas Ikatan Pemuda Karya lebih dapat diterima ditengah tengah Masyarakat kecamatan Tapung Hulu.sehingga untuk kedepannya Ikatan Pemuda Karya dapat berbuat lebih dan berguna dan berbuat di tengah tengah warga masyarakat.

(Pajar Saragih).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama