Tingkatkan Imunitas Warga Dengan Vaksin Presisi Polres Rohul Dan Sentuh Pondok Pesantren



Tingkatkan Imunitas Warga Dengan Vaksin Presisi Polres Rohul Dan Sentuh Pondok Pesantren


ROKAN HULU,anekafakta.com

Jajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) bersama Satga Covid 19, dalam satu berhasil melakukan vaksinasi massal  baik itu masyarakat umum dan pelajar sebanyak 3895 Dosis Sinovac.

"Untuk  Tahap 1 sebanyak  3398 Dosis, kemudian untuk tahap 2  497 Dosis," kata Kapolres Rohul AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, Sabtu (18/9/2021).

Lanjutnya, rincian  yakni  Lanjut Usia (Lansia) sebanyak 107 Orang, Umum sebanyak 2159 Orang,  Pelayanan Publik  sebanyak 301 Orang, Nakes  1 Orang dan Remaja sebanyak 1327 Orang.

"Data itu berdasarkan laporan tiap-tiap Polsek, dalam giat  vaksinasi massal Polres Rohul,"  sebut Eks Kapolres Meranti.

Diterangkannya yang pernah menjabat, untuk rincian data, Polres Dan Polsek Rambah, Vaksin terpakai 540 Dosis, Polsek Tambusai, 600 Dosis,  Polsek Kabun 232 Dosis, Polsek Rambah Hilir 399 Dosis.

"Kemudian Polsek Ujung Batu, 102 Dosis,  Bonai Darussalam 124 Dosis,  Kunto Darussalam 450 Dosis, Tambusai Utara 386 Dosis, Kepenuhan 313 Dosis, Rokan IV Koto, 157 Dosis, Rambah Samo,  364 Dosis, Tandun
228 Dosis," pungkasnya

Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, menambahkan, vaksinisasi ini, demi  keselamatan  Masyarakat serta Herd Immunity (Kekebalan Kelompok) dari wabah Covid-19.

"Vaksinasi gratis itu,  dalam momentum HUT Polisi Lalu Lintas ke 66 Tahun 2021 serta  Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Untuk Negeri," tuturnya

Ditambahkan, kedepan terus meningkatkan Imunitas Masyarakat Polres Rohul menggelorakan kegiatan Vaksinisasi Massal. 

"Bahkan Vaksin Presisi Polres  Rohul juga  menyentuh Pondok-Podok Pesantren," tutup mengakhiri.

Eva/Red

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama