Personel Polres Klungkung Melaksanakan Pengamanan di Pelabuhan dan Imbaun Displin Prokes

Personel Polres Klungkung Melaksanakan Pengamanan di Pelabuhan dan Imbaun Displin Prokes


Menjelang hari raya idul fitri 1443 H, Pariwisata di daerah Pulau Nusa Penida yang di juluki Blue Paradise Island kembali menggeliat tampak sudah banyak warga mengunjungi pulau nusa penida untuk berlibur. Untuk memberikan rasa aman dan nyaman Polres Klungkung membangun Pos Pelayanan Operasi Ketupat Agung -2022 di Pulau Nusa Penida tepatnya di Pelabuhan Boat Sampalan serta menempatkan personelnya. Sabtu, 30/4/2022

Kegiatan pengamanan dan pemantauan kedatangan warga masyarakat di palau Nusa Penida melalui pelabuhan boat sampalan ini merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat dalam rangka menjelang antisipasi liburan panjang Hari Raya idul Fitri 1443 H.

Kapolsek Nusa Penida Kompol I Gede Restra,S.H.,M.H., melalui Kasi Humas Iptu Agus Widiono,S.H., mengatakan dengan kehadiran personel Polres Klungkung di pelabuhan nusa penida untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang ingin berkunjung saat liburan panjang hari raya idul fitri 1443 H.

Sehingga perlunya personel hadir di tengah masyarakat disamping melakukan pengaman juga untuk memberikan imbauan protokol kesehatan dalam penanganan covid-19, Ujarnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama