Lebaran Pertama, Koramil 01/Tln Pengamanan Prokes Dan Atur Lalulintas Di Wisata Pantai


Lebaran Pertama, Koramil 01/Tln Pengamanan Prokes Dan Atur Lalulintas Di Wisata Pantai


Tangerang,anekafakta.com

Tiga anggota Koramil 01/Teluknaga dipimpin Peltu Sukoyo bersama Polri dan anggota Satpol PP melaksanakan kegiatan pengamanan lebaran tempat Wisata yang ada di wilayah teritorial Koramil 01/Tln, Kodim 0510 Tigaraksa.

Di hari Lebaran pertama yang menjadi titik sasaran pengamanan yang dilakukan oleh aparat TNI-Polri seperti Wisata Pantai Ds. Tanjung Pasir l, Kec. Teluknaga, Kab. Tangerang, Senin (02/05/2022).

Kehadiran aparat gabungan di tempat wisata terebut untuk memberikan himbauan dan sosialisasi tentang pentingnya Gerakan 5M (Memakai Masker, Mencuci tangan dengan sabun, Menjaga jarak dan Menghindari kerumunan serta Mengurangi mobilitas).

Selain itu juga, dilakukan pengaturan lalu lintas agar para wisatawan tidak  terjadi kemacetan dan membatasi pengunjung wisata pantai.

Ditempat terpisah, Dandim 0510 Tigaraksa Letkol Inf Bangun IE Siregar melalui Danramil 01/Tln Kapten Arm T.Sigit W mengatakan, pengamanan ini guna menciptakan situasi dan kondisi yang nyaman terhadap para pengunjung datang ke tempat ini untuk melakukan rekreasi atau melakukan aktivitas lainnya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Danramil menyampaikan juga bahwa lebaran tahun ini, dimana saat pendemi menurun, dijadikan kesempatan warga masyarakat untuk mengunjungi/mendatangi tempat - tempat wisata sehingga anggota Koramil 01/Tln  bersinergi dengan unsur lainnya melakukan antisipasi dengan tetap menyampaikan dan mengingatkan para pengunjung tetap disiplin protokol kesehatan.

"Dalam pengamanan ini, kami perketat aturan protokol kesehatan, mulai dari pintu masuk hingga didalam kawasan obyek wisata, khususnya pada penggunaan masker," tegas Kapten Arm T.Sigit W.

"Hal ini, kita dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kluster baru serta memberikan rasa aman masyarakat dalam melakukan aktifitas liburannya bersama keluarga." pungkasnya. 


(sumber Kodim 0510/Trs)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama