Danramil 12/Rajeg Pimpin Pencegahan Stunting


Danramil 12/Rajeg Pimpin Pencegahan Stunting


ANEKAFAKTA.COM,Tigaraksa - 

Menindak lanjuti perintah Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Danramil 12/Rajeg, Kodim 0510/Trs Kapten Inf Sutrisno memimpin langsung pencegahan Stunting di wilayah teritorial Koramil 12/Rajeg, Jum'at (24/02/2023).

Danramil 12/Rajeg Kapten Inf Sutrisno menggelar serbuan stunting kepada ibu hamil dan balita, pada kegiatan ini Koramil berupaya membantu pencegahan resiko Stunting dengan beberapa kegiatan diantaranya memberikan bantuan protein Hewani (Telur), dan pemberian Sembako kepada keluarga anak Stunting.

"Kegiatan pencegahan stunting ini juga salah satu perintah/atensi dari Kasad TNI. Jajaran Kodim 0510/Trs termasuk Koramil 12/Rajeg mengawal, memantau dan menyukseskan program pencegahan stunting di wilayah masing-masing," katanya.

"Koramil 12/Rajeg akan terus melakukan serbuan Stunting dengan memperhatikan anak-anak Stunting khususnya di teritori Koramil 12/Rajeg," tambahnya.

Menurutnya, kegiatan yang dilakukan di Makoramil ini juga sebagai bentuk perhatian khusus, sekaligus membantu masyarakat dalam mencegah Stunting di lingkungan wilayah dengan cepat dan tepat.

"Semoga dengan kegiatan ini keluarga yang mempunyai anak beresiko stunting, diharapkan dapat berguna bagi anak balita untuk mendukung kebutuhan asupan gizi dan vitamin, " harap Danramil.

(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama