Sinergitas TNI POLRI Untuk Menciptakan Harkamtibmas

Sinergitas TNI POLRI Untuk Menciptakan Harkamtibmas


Polsek Bojonegara Polres Cilegon Polda Banten bersinergi dengan TNI untuk menciptakan Harkamtibmas di wilayah Desa binaannya.

Bhabinkamtibmas desa Margagiri Kecamatan Bojonegara BRIPKA M.Enday bersama SERKA Ujang Sujai melaksanakan Program Kapolda Banten "YUK NGOPI WAE" di Kampung  Solor lor Desa Margagiri Kecamatan Bojonegara Kabupaten Serang,Jum''at,10-9-2021

Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono,S.I.K,S.H melalui Kapolsek Bojonegara IPTU Indra Darmawan S.I.K  membenarkan bahwa Bhabinkamtibmas desa Margagiri Kecamatan Bojonegara BRIPKA M.Enday bersama SERKA Ujang Sujai melaksanakan sambang ke  Sekertaris desa Margagiri  saudara Barmawi untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan tentang 
pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat"ujarnya

kegiatan sambang antara Bhabinkamtibmas bersama babinsa sudah terprogram untuk menciptakan rasa aman dengan hadir di tengah tengah masyarakat sehingga dapat meminalisir gangguan Kamtibmas sehingga di daerah hukum Polsek Bojonegara Polda Banten aman dan kondusif.

tak hanya itu Bhabinkamtibmas dan babinsa menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat tentang mengedukasi Masyarakat supaya mematuhi Prokes Covid 19,mengajak masyarakat agar dapat berperan aktif dalam Harkamtibmas dengan ikut serta  dalam Siskamling,tidak mudah percaya dan terprovokasi oleh berita bohong (Hoax) dan tidak melakukan tindakan main hakim sendiri (Persekusi),agar Berhati hati dan Waspada terhadap Paham Radikalisme dan Terorisme serta Waspada terhadap tindak pidana curanmor dengan memarkirkan kendaraannya di tempat yg aman, mudah diawasi dan menggunakan kunci ganda."tutup Kapolsek Bojonegara.

Eva/Red

Post a Comment

أحدث أقدم