PT.SAM Dan Puskesmas Tapung Hulu II Berikan Vaksinasi Masal


PT.SAM Dan Puskesmas Tapung Hulu II Berikan Vaksinasi Masal


Untuk mensukseskan program Pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Virus Covid-19, PT.Sumber Arum Makmur bekerjasama dengan Puskesmas Tapung Hulu II (dua) menggelar Vaksinasi secara masal di Klinik PT.Sumber Arum Makmur Desa Danau Lancang kecamatan Tapung Hulu, Kabupaten Kampar pada hari Minggu 31 Oktober 2021.

Pelaksanaan Vaksinasi yang dihadiri Camat Tapung Hulu ini berencana akan memberikan vaksin kepada 1000 warga masyarakat dan karyawan yang bekerja di PT tersebut.dengan tujuan agar masyarakat dan karyawan dapat terbebas dari Penyebaran Virus Covid-19 yang kala ini sudah cukup meresahkan bagi kalangan warga masyarakat.sehingga untuk kedepannya karyawan ataupun masyarakat tidak merasa khawatir lagi, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan saat menjalankan aktivitas mereka sehari-hari.

Pada kesempatan itu,Wira Sastra S. STP, M. Si,selaku camat Tapung Hulu sangat mengapresiasi Masyarakat atas antusiasnya dalam melaksanakan Vaksin.yang mana dalam pelaksanaan Vaksinasi ini nantinya dapat mencegah dan meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan penyakitnya corona.bahkan Wira Sastra mengucapkan terima kasih kepada PT.Sumber Arum Makmur yang turut andil dalam melaksanakan Program Pemerintah.

Du tempat yang sama, Thomas selaku Humas dari PT.Sumber Arum Makmur juga mengucapkan terima kasih kepada Pihak Kecamatan Tapung Hulu dan Puskesmas Tapung Hulu II dan Pemerintah Desa Danau Lancang yang telah bersedia bersiergi untuk mensukseskan vaksinasi tahap satu.dan Thomas juga mengharapkan agar untuk melaksanakan Vaksinasi tahap dua,nanti pihak pihak yang turut andil dalam pelaksanaan vaksinasi tahap satu ini kembali memberikan dukungannya untuk mensukseskan di program berikut.

Sementara menurut dr.Rehulina yang menjabat sebagai Kepala Puskesmas Tapung Hulu II mengatakan bahwa untuk memberikan suntikan Vaksinasi pihaknya juga bekerjasam dengan dokter swasta yang ada dilingkungan Perusahaan.menurut dr.Rehulina ada sekitar 30 nakes yang terlibat dalam pemberian vaksinasi tahap pertama ini.dengan harapan 1000 orang yang menerima vaksinasi dapat tercapai sesuai dengan harapan.

Bahkan menurut dr.rehulina dalam pemberian vaksin ini pihaknya dapat melaksanakan giat ini secara sempurna dan sukses.sebab ini terlihat dari antusias warga masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi cukup tinggi.sehingga tenaga kesehatan yang tersedia cukup kerepotan melayani warga masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi.Tutup Kepala Puskesmas Tapung Hulu II.


(Pajar Saragih/Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama