Personel Sat Lantas Polres Kutai Kartanegara Lakasanakan Sosialisasi dan Edukasi Tertib Berlalu Lintas Serta Protokol Kesehatan

Personel Sat Lantas Polres Kutai Kartanegara Lakasanakan Sosialisasi dan Edukasi Tertib Berlalu Lintas Serta Protokol Kesehatan


Satuan Lalu Lintas Polres Kutai Kartanegara melakukan berbagai macam upaya untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas yang aman dan kondusif serta bebas dari Covid-19. Salah satunya adalah melalui Satuan Tugas (Satgas) Operasi Zebra Mahakam 2021.

Selasa, (16/11/2021) Personil unit Turjawali Sat Lantas Polres Kutai Kartanegara, melaksanakan sosialisasi dan edukasi tertib berlalu lintas dan tertib protokol kesehatan.

Dalam kegiatan tersebut tim Satgas Preemtif menggunakan spanduk Ops Zebra Mahakam 2021 dengan membagikan masker gratis sembari melakukan edukasi prokes.

Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Arwin Amrih Wientama melalui Kasat Lantas AKP Anak Agung Ngurah Alit Saputra mengungkapkan bahwa dalam kegiatan operasi Zebra Mahakam Tahun 2021 ini lebih dikedepankan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Terutama edukasi prokes dan disiplin berlalu lintas.

"Hari iki kita bagikan masker dan sosialisasi prokes, jika ada warga yang butuh bisa mengambil secara gratis kepada kami. Sekaligus sambil kita sampaikan imbauan protokol kesehatan," katanya.

Lebih lanjut Kasat Lantas menambahkan bahwa Operasi Zebra ini dilaksanakan selama dua pekan dari tanggal 15 sampai tanggal 28 November 2021.

 "Kita harapkan masyarakat tidak kendor dalam disiplin protokol kesehatan. Jangan terlena, karena pandemi Covid-19 masih ada," tambah AKP Anak Agung.

Eva/Red

Post a Comment

أحدث أقدم