Bertolak Menuju Semarang, KRI Banda Aceh-593 Siap Dukung Pergeseran Satgas Latsitrada Nusantara XLII Ke NTB

Bertolak Menuju Semarang, KRI Banda Aceh-593 Siap Dukung Pergeseran Satgas Latsitrada Nusantara XLII Ke NTB


KRI Banda Aceh-593 sore ini bertolak dari dermaga Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara menuju Semarang dalam rangka dukungan angkutan laut Satuan Tugas Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara XLII tahun 2022, Sabtu (7/5). Sebelumnya KRI Banda Aceh-593 telah melaksanakan embarkasi personel dan materiil Mako Akademi TNI yang terlibat dalam latihan integrasi Taruna di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Tercatat 8 personel dan 7 kendaraan berbagai jenis masuk ke KRI.

Komandan KRI Banda Aceh-593 Letkol Laut (P) Edi Herdiana menyampaikan kesiapan kapalnya untuk mendukung pergeseran Taruna Akademi TNI, Taruna Akademi Kepolisian, Praja IPDN dan perwakilan mahasiswa dari beberapa Perguruan Tinggi yang rencananya akan embarkasi dari dermaga Pelabuhan Tanjung Mas, Semarang. Lebih lanjut Komandan KRI BAC-593 menyampaikan hal-hal yang menjadi penekanan Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Erwin S. Aldedharma terkait kenyamanan dan layanan kepada 'penumpang' selama pelayaran telah diupayakan semaksimal mungkin, khususnya yang terkait dengan akomodasi. 

"Namun yang tidak kalah pentingnya adalah keselamatan personel dan materiil, zero accident." tandas Letkol Edi Herdiana.

Setelah kembali dari Surabaya dalam rangka mendukung kegiatan PT PAL Surabaya, KRI Banda Aceh-593 disiapkan kembali kondisi teknisnya termasuk kesiapan prajurit pengawaknya agar selalu siap siaga menerima perintah penugasan. Hal tersebut sesuai perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono agar seluruh satuan TNI AL selalu meningkatkan kesiapan dan kesiapsiagaan Sistem Senjata Armada Terpadu yang memiliki daya gerak dan daya tempur yang tinggi. 


(Dispen Kolinlamil).

Post a Comment

أحدث أقدم