Medan, Anekafakta.com- Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Provinsi Sumatera Utara menyelenggarakan Kongres Biasa 2026 yang membahas tentang Laporan kegiatan, keungan 2024-2025 serta program kerja 2026. Yang mana peserta yang diundang terdiri dari 33 Askab/Askot PSSI se-Provinsi Sumatera Utara dan 20 Klub terafiliasi PSSI Sumatera Utara. Kamis, (15/01/2026).
Kongres tersebut diawali dengan pernyataan peserta apakah secara aklamasi sudah sesuai statuta, penyampaian tata tertib, pengesahan agenda, penunjukan petugas penghitung suara, persetujuan penerimaan dan perubahan anggota tahun 2026 kemudian skrosing atau pemberhentian anggota serta pencabutan statuta PSSI 2020 dan sekaligus pemberlakuan statuta PSSI dan Peraturan Organisasi (PO) edisi 2025.
Plt. Ketua PSSI Provinsi Sumatera Utara, Arya Sinulingga mengatakan bahwa perusahaan juga boleh membuat Klub.
"Setelah dua tahun banyak program yang memerlukan perbaikan yang mana lapangan _mini soccer_ akan dijadikan 7 v 7 kemudian U8, U10, dan U12 akan bekerjasama dengan pelaksana yang sudah dikerjakan oleh operator dan federasi ini akan mengundang perwasitan yang mana wasit yang akan memimpin pertandingan merupakan para wasit yang lolos _fitnes test_" jelas Arya.
Kemudian, Kongres ini juga mengesahkan nama petugas notulensi dan berita acara yaitu Caroline dan penetapan Komite Pemilihan dan Komite Banding Pemilihan yaitu diketuai oleh Indra Ferdiadi.
Kongres ini ditutup dengan pemberian penghargaan kepada Ronny yang merupakan Pemain/Kiper serta kepada Muhammad selaku Admin ASPROV 1992-2025 dan sesi foto bersama.
Camel/red
إرسال تعليق