Otak Atik Birokrasi, Bupati Sampang Lantik 33 Pejabat Promosi Dan Mutasi

Otak Atik Birokrasi, Bupati Sampang Lantik 33 Pejabat Promosi Dan Mutasi

SAMPANG, Anekafakta.com -

 H Slamet Junaidi Bupati Sampang Madura Jawa Timur memimpin Pelantikan serta Pengambilan Sumpah terhadap 33 Pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat

33 Pejabat dari eselon III dan IV yang dilantik serta diambil Sumpahnya di Pringgitan Pendapa Trunojoyo jumat 15/12 itu ada yang promosi dan ada juga yang mutasi

Dalam sambutannya H Slamet Junaidi menyatakan Mutasi maupun Promosi Pejabat merupakan salah satu upaya meningkatkan kinerja dan kompetensi ASN dilingkungan Pemkab dengan tujuan memaksimalkan kinerja Organisasi agar lebih baik

Menurutnya menjadi hal yang biasa dan lumrah karena semata mata untuk percepatan Pembangunan serta menggerakkan roda Pemerintahan," ujarnya
"Selamat bertugas semoga Amanah dan tetap memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,"ujar H Slamet Junaidi

Ia mengajak seluruh ASN yang menempati Jabatan baru supaya menyesuaikan dan melaksanakan dengan penuh tanggung jawab

Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Arif Lukman Hidayat menjelaskan 33 Pejabat itu diantaranya 11 dari eselon III dan 22 eselon IV

Sedangkan yang mendapat Promosi  ada 17 Pejabat dan Mutasi 16 Pejabat, dengan rincian untuk Mutasi eselon IIIa 4 Pejabat, eselon IV a 10 Pejabat dan eselon IVb 2 Pejabat, untuk yang Promosi bagi eselon IIIa 3 Pejabat, eselon IIIb  4 Pejabat , eselon VIa 6 Pejabat, eselon VIb 4 Pejabat
"Prinsipnya yang dimutasi ini berdasarkan penilaian kinerja serta kebutuhan Organisasi, tidak ada tendensi apapun," tuturnya

Masih menurut Arif Lukman Hidayat, saat ini masih ada 8 kursi Jabatan strategis di Lingkungan Pemkab Sampang diantaranya 5 kursi di Dispendukcapil, 2 kursi di Rumah Sakit dr Mohammad Zyn (RSMZ) dan 1 kursi di RSU Ketapang. (Imade)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama